Ingin Mengetahui Makna Klinik Rumah Sehat Sebagai Pusat Kesehatan, Klinik Kesehatan Atau Tempat Penyembuhan? Penggunaan Nama Klinik ‘Rumah Sehat’ Mengindikasikan Adanya ‘Makna Pendekatan Baru’ Di Dalam Visi Pelayanan Kesehatannya. Dan Inilah Visi dan Misi Yang Diemban Oleh Klinik Kesehatan Holistik: Rumah Sehat Satu Bumi Yang Berlokasi Bogor Ini? Mari Kita Pahami Makna Klinik Rumah Sehat Sebagai Pusat Kesehatan Berdasarkan Kearifan Budaya Nusantara.
Makna Klinik Rumah Sehat di sini adalah sebagai Pusat Kesehatan, Klinik Kesehatan, Tempat Peyembuhan dan Tempat Pelayanan Kesehatan berdasarkan Kearifan Budaya Nusantara. Makna Klinik Rumah Sehat sebagai Pusat Kesehatan Holistik adalah sebagai Pusat Pelayanan Kesehatan yang menggunakan Pendekatan secara Holistik dan memiliki Akar Kuat dari Peradaban Kuno Nusantara terkait cara memperlakukan manusia ketika mengalami keluhan penyakit.
Inilah Makna Rumah Sehat Holistik adalah sebagai Pusat Pelayanan Kesehatan yakni berdasarkan pemahaman bahwa setiap anak manusia memiliki 5 Lapisan Kesadaran: Fisik, Energi, Gugusan Pikiran dan Rasa, Intelegensia dan Spiritual. Kemudian, berdasarkan pemahaman ini pulalah maka setiap upaya, terapi, pendekatan pelayanan yang dilakukan akan memperlakukan setiap anak manusia secara utuh dan tidak sepotong-sepotong. Bahkan keberadaan manusia itu sendiri tidak bisa terpisahkan dari alam. Makna Rumah Sehat adalah setiap upaya pelayanan kesehatannya terhadap manusia yang sedang mengalami keluhan penyakit akan selalu memperhatikan kelima lapisan/aspek yang dimilikinya dan juga memperhatikan keharmonisan dengan alam.
Peradaban Kuno Nusantara telah menyadari adanya hubungan yang saling memengaruhi di dalam proses pelayanan kesehatan antara manusia dan alam, hal ini menyangkut sikap keharmonisan dengan alam untuk mendapatkan kesejahteraan dan kebahagiaan. Berdasarkan Kearifan Nusantara Kuno inilah Klinik Rumah Sehat Holistik Satu Bumi sebagai Pusat Kesehatan yang Holistik lahir.
Makna Klinik Rumah Sehat sebagai Pusat Kesehatan Holistik di sini adalah di dalam pemberian pelayanan kesehatannya menggunakan Terapi atau Usada dan Pelatihan Tradisional serta edukasi akan makna kesehatan secara holistik.
Makna Rumah Sehat juga didasarkan pada visi untuk mengembalikan Tujuan Dasar sebuah Pusat Kesehatan yakni memperlakukan manusia secara utuh dan koprehensif – manusiawi, dan bukan merupakan objek komersialisasi.
Visi dan Misi Rumah Sehat Holistik Satu Bumi
Visi-Misi Rumah Sehat Holistik Satu Bumi, Ciawi, Bogor – Indonesia
Visi:
- Layani Tuhan dengan Melayani Kemanusiaan dan Masyarakat
Misi:
- Memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik berbasis terapi/usada dan pelatihan tradisional yang aman, efektif dan terpercaya.
- Mengedukasi masyarakat tentang manfaat terapi/usada dan pelatihan tradisional serta pentingnya perubahan gaya hidup menjadi lebih sehat untuk meningkatkan kualitas hidup serta meraih kesehatan secara holistik.
Baca: Rumah Sehat Satu Bumi Holistik
Kelahiran Rumah Sehat Holistik Satu Bumi
Promosi gagasan Kesehatan Holistik telah dimulai sejak Anand Krishna memperkenalkan Meditasi dan Yoga bagi manusia modern Indonesia. Menurut Anand Krishna, “Kesehatan fisik adalah merupakan efek samping dari Praktik Disiplin Meditasi dan Yoga.”
Kemudian Anand Krishna memperkenalkan kembali Kearifan Kuno Peradaban Sindu Sunda Sarasvati yang kaya, seperti pemahaman bahwa setiap anak manusia memiliki 5 lapisan/aspek kesadaran. Secara bertahap Anand Krishna memperluas lagi pemahaman kita setelah diterbitkannya buku Ananda’s Neo Self Empowerment, Seni Memberdaya Diri bagi Orang Modern, karya Anand Krishna oleh Gramedia Pustaka Utama, 1998.
Bukan hanya lewat buku, Anand Krishna pun menyampaikan gagasan pelayanan kesehatan yang holistik ini di berbagai forum diskusi baik formal dan informal. Ia memperkenalkan konsep Pusat Pelayanan Kesehatan itu mesti manusiawi, holistik dan selaras dengan alam. Dan memang promosi gagasan ini akan membutuhkan waktu.
Rumah Sehat Holistik Satu Bumi merupakan inisiasi dari Anand Krishna Holistic Health Support Group yang selama ini telah aktif memberikan terapi bagi penyintas kanker di salah satu rumah sakit terkenal di Jakarta. Dan sebelumnya, pemberian terapi Neo Zen Reiki Divya Aushadh – Terapi Penyembuhan yang menggunakan Energi Alam, telah sering diberikan kepada masyarakat luas sebagai bentuk pelayanan masyarakat. Secara konsisten sejak kelas-kelas meditasinya dibuka, maka pemahaman akan makna kesehatan holistik ini selalu ia promosikan.
Kemudian kelahiran Rumah Sehat Holistik Satu Bumi ini juga adalah untuk mengenang almarhumah Maa Archana – Aktivis Spiritual Perempuan dan Pakar Ayurveda (sistem pengobatan tradisional kuno), atas dedikasinya yang telah giat mempromosikan Nilai-nilai Kesehatan Holistik dari Peradaban Sunda Sindhu Sarasvati selama ini.
Semua tahapan dan rentetan kegiatan serta kejadian ini, dan dipicu oleh tuntutan zaman, maka Rumah Sehat Holistik Satu Bumi diresmikan dan diprakarsai oleh Anand Krishna sendiri pada tanggal 3 Juli 2023.
Makna Rumah Sehat sebagai Pusat Kesehatan Holistik
Makna Rumah Sehat itu mengindikasikan bahwa paradigma Pusat Kesehatan mesti kembali ke filosofinya yakni memperlakukan anak manusia yang sedang mengalami keluhan penyakit secara holistik, manusiawi – memperhatikan, mempertimbangkan dan memberdaya kelima lapisan kesadarannya secara utuh dan bersamaan. Manusia itu adalah mahkluk yang utuh dan kompleks berdasarkan Kearifan Kuno Nusantara.
Makna Klinik Rumah Sehat mengindikasikan proses untuk meraih kesehatan secara optimal itu mesti didasarkan pada semangat Pemberdayaan Diri – Self Empowerment. Dan Self Empowerment ini bisa mengantarkan setiap anak manusia melakukan Self Healing juga.
Makna Klinik Rumah Sehat adalah merupakan wilayah pusat kesehatan yang dibangun oleh energi positif dan harmoni dengan alam. Rumah Sehat adalah pusat kesehatan yang membangun atmosfir energi positif dan penyembuhan.
Makna Klinik Rumah Sehat juga adalah merupakan wilayah support group energi positif untuk meraih kesehatan secara secara jangka panjang. Itulah sebabnya, aksi-reaksi dan interaksi yang ada pada wilayah Rumah Sehat Holistik Satu Bumi adalah untuk menciptakan Pola Energi Sehat, Pola Pikir Sehat (Harmonis) dan Kejernihan Pikiran yang dilandasi oleh semangat Pemberdayaan Diri/Self Empowerment dan Self Healing.
Gugusan Pikiran dan Rasa sebagai Pintu Masuk Penyakit dan Kesembuhan
Gugusan Pikiran dan Rasa atau yang biasa kita kenal sebagai Mental-Emosional atau Mind adalah merupakan pintu masuk penyakit dan kesembuhan. Gugusan Pikiran dan Rasa merupakan lapisan/aspek kesadaran ketiga yang dimiliki oleh setiap manusia – disadari atau tidak, diterima atau tidak.
Mindset ‘Aku Mau Sehat’ inilah yang akan digemakan di ‘alam bawah sadar’ setiap peserta program yang ada di Rumah Sehat Holistik Satu Bumi. Dan bukan mindset: “Aku Sakit, Sakit, Sakit…”
Afirmasi ‘Aku Mau Sehat’, ‘Aku Sehat’ memiliki implikasi yang lebih kondusif, positif dan selaras dengan konsep Kearifan Luhur Nusantara tadi. Kesadaran ‘Aku Mau Sehat’ inilah yang akan diafirmasikan selama mengikuti program di Rumah Sehat Holistik Satu Bumi.
Sakit atau Penyakit tidak diabaikan atau dinafikan di sini – tetap ada. Keadaan mental-emosional yang memberikan ‘kepercayaan’: “Aku Sakit” pada diri sendiri akan menghambat proses kesembuhan. Keluhan penyakit akan diterapi dan dilayani dengan usada dan pelatihan tradisonal yang holistik. Afirmasi ‘Aku Mau Sehat’ akan difasilitasi untuk menjadi ‘Aku Sehat’ dengan berbagai pendekatan holistik. Setiap Usada/Terapi Tradisional Holistik akan bekerja secara komprehensif dan manusiawi untuk menggapai kesembuhan secara optimal dengan mengolah lapisan/aspek Mental-Emosional sebagai Pintu Masuk. Ketenangan, kesabaran dan kejernihan pikiran hasil pengolahan lapisan kesadaran mind akan menjadi pintu masuk kesembuhan.
Mindset: ‘Aku Mau Sehat’, ‘Aku Sehat’ Lebih Konstruktif dan Bersifat Affirmatif
Mindset ‘Aku Mau Sehat’ lebih konstruktif dalam membangun motivasi untuk meraih kesembuhan. Ini bukanlah cara berpikir positif. Namun lebih merupakan cara berpikir yang holistik – yang negatif dan positif disadari keberadaanya secara bersamaan.
Penyakit yang ada di dalam tubuh dan rasa negatif yang ada di dalam pikiran secara bersamaan juga berdampingan dengan sesuatu yang positif – yang ada di dalam diri. Keduanya mesti disadari, keduanya memiliki impilikasi tersendiri.
Tentunya cara pandang ini tidaklah mengabaikan kenyataan akan adanya keluhan penyakit yang diderita. Namun ‘alam bawah sadar’ si penderita tidak lagi didominasi oleh ‘pikiran-pikiran dan rasa yang negatif’ akan penyakit tersebut secara intens. Karena bila memperbesar, menggaungkan ‘Pikiran Aku Sakit’ secara intens malah akan berdampak negatif yakni akan menciptakan kondisi yang tidak kondusif dan positif bagi proses kesembuhan itu sendiri.
Terapi Tradisional yang berasal dari Kearifan Yoga dan Meditasi memiliki metode untuk mengolah lapisan Mind secara lebih mendalam dan merubahnya menjadi intelegensia. Pada titik inilah perubahan mindset bisa berubah menjadi sebuah KESADARAN – dan bukan merupakan hasil doktrinisasi!
Makna Pendekatan Holistik secara Tradisional
Seperti yang sudah disampaikan di atas, bahwa kesehatan itu adalah hasil disiplin praktik Yoga dan Meditasi – hidup yang Meditatif. Selama mengikuti program Rumah Sehat Holistik Satu Bum, kelima lapisan kesadaran akan diberdaya, diolah secara bersamaan. Dan metode ini sangat efektif untuk memperoleh kesehatan yang optimal. Hal ini bisa dipahami bila menyadari dan mengalami sendiri kondisi Mind-nya setelah mengikuti program.
Pemberdayaan Diri atas kelima lapisan kesadaran ini adalah merupakan disiplin untuk meraih dan mempertahankan kesehatan secara holistik. Menjadikan Diri Sendiri menjadi “Tuan” atas Diri Sendiri. Pemberdayaan Diri ini merupakan cara efektif untuk keluar dari belenggu pengaruh luar/lingkungan yang bisa merugikan kesehatan. Bahwa pengaruh luar/lingkungan hanya bisa memengaruhi kita setelah adanya ‘izin’ diri kita sendiri – pikiran yang tidak tepat/salah/tidak sehat.
Arti ‘Holistik’ itu sendiri adalah berasal dari kata Yunani yakni: ‘holos’. Yang artinya adalah ‘keseluruhan’ atau ‘lengkap’. Jadi, berdasarkan definisi ini, memiliki keselarasan dengan Kebijakan Peradaban Nusantara itu sendiri. Bahwa kesehatan holistik pun mesti memperhatikan aspek Diri Sendiri dan Pengaruh serta kontribusi alam.
Pernah dengar kalimat ini: “Keselarasan antara tubuh, pikiran, dan jiwa?” Dan Peradaban Nusantara lebih jauh telah mengeksplorasinya.
Manusia Itu Utuh dan Kompleks!
Peradaban Nusantara telah menyadari bahwa Manusia adalah ‘Kompleks dan Utuh’. Berdasarkan hal ini pulalah semua pendekatan, terapi dan atmosfir Rumah Sehat Holistik Satu Bumi dibangun. Adalah kurang efektif bila hanya menangani masalah keluhan fisik saja TANPA merubah Mindset. Hanya dengan perubahan mindsetlah yang bisa merubah Gaya/Pola Hidup Sehat.
Berdasarkan gagasan inilah Klinik Rumah Sehat Holistik Satu Bumi hadir untuk menjawab kebutuhan zaman. Pelayanan Kesehatan sebaiknya tidak memperlakukan manusia itu sebagai ‘objek’ yang terdiri gari gejala fisik semata.
Tujuan akhir seluruh metode dan terapi yang berikan adalah untuk melahirkan kesadaran akan Gaya/Pola Hidup yang Sehat, yang mencakup: pola makan, pola hidup, mental-emosi, lingkungan dan hubungan sosial, dll.. – yang sehat dan selaras.
Dan semua metode dan terapi tersebut dilakukan di atas semangat Pemberdayaan Diri/Self-Healing/Self-Empowerment, maka selanjutnya faktor pendukung lainnya yang diberikan akan mempermudah proses untuk meraih kesehatan yang holistik dan optimal.
Terapis Merupakan Praktisi Meditasi dan Yoga serta Hidup Sehat
Terapis Rumah Sehat Holistik Satu Bumi adalah merupakan Praktisi Gaya Hidup Sehat dan juga Praktisi Yoga Meditasi. Kerjasama antara Tim Terapis dengan Peserta Program akan sangat membantu dan mendukung satu sama lain terutama selama berada di wilayah energi positif Rumah Sehat Satu Bumi.
Tim Terapis Rumah Sehat Holistik Satu Bumi terdiri dari ahli kesehatan berpengalaman yang bersertifikat dan memiliki pemahaman menyeluruh tentang berbagai obat-obatan tradisional dan terapi-terapi holistik. Mereka siap membantu Anda dalam perjalanan menuju kesehatan yang optimal.
Rumah Sehat Holistik Satu Bumi Tidak bersifat Komersil
Klinik Rumah Sehat Holistik Satu Bumi, Bogor tidaklah bersifat komersil – non komersil. Atau tidak mengkomersilkan pelayanannya demi keuntungan semata. Rumah Sehat Holistik Satu Bumi adalah bentuk pelayanan kemanusian yang manusiawi.
Tersedia Program Layanan Kesehatan untuk…
Saat ini, Rumah Sehat Holistik Satu Bumi, Bogor menyediakan Program 7 Hari Menuju Sehat Raga dan Jiwa, terkait penyakit:
-
Diabetes,
-
Hipertensi,
-
Kolestrol,
-
Obesitas,
-
Insomnia dan
-
Konstipasi.
Lokasi
Rumah Sehat Satu Holistik Satu Bumi bernaung di bawah Yayasan Manusia Sehat Anand Krishna, berlokasi di Kampung Bojong Honje, Jl. Bukit Pelangi No.KM 2, RT./RW/RW.004/003, Gn. Geulis, Kecamatan Sukaraja (Ciawi), Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
NIB: 0607230490346
Fasilitas yang Tersedia
Didukung oleh berbagai fasilitas seperti: Tim Terapis Berpengalaman, Tempat Penginapan Nyaman, Ruang Baca, Ruang Terapis, Dapur, Pekarangan yang cukup, Ruang Penerimaan Tamu dan berbagai Metode Self-Healing/Self-Empowerment dan fasilitas penunjang lainnya.
Jam Operasional
Pagi 08.00 – 16.00 wib
Hubungi Kami
Email: rshsatubumi@gmail.com
Website: www.rshsatubumi.id
Whatsapp: +62 816-677-225
Instagram: @rshsatubumi
Post Related:
- Buku Meditasi Legend Karya Anand Krishna yang Patut Dibaca
- Program Meditasi Pemula Individu dan Keluarga di Akhir Pekan
- Program Meditasi Ini Telah Dipraktikkan Lebih dari 2 Juta Orang dalam 20 Tahun Terakhir
- Produk Sehat Natural Rekomendasi untuk Gaya Hidup Sehat
- Toko Online Rekomendasi Sediakan Produk Sehat Organik Kualitas Premium
- Rumah Sehat Satu Bumi Holistik Bogor
- Rumah Sehat Holistik Satu Bumi – Ciawi, Bogor
- Rumah Sehat Gunakan QRMA Mengevaluasi Kesehatan Peserta
- Rumah Sehat Holistik Bogor Pusat Kesehatan Keluarga Pilihan
- Paradigma Baru Rumah Sehat sebagai Pusat Kesehatan Holistik
- Program Spesial Rumah Sehat: 7 Hari Menuju Sehat Raga & Jiwa
- Arti Rumah Sehat sebagai Klinik Kesehatan Holistik